Membuat Maggot Sampah Organik, Langkahnya

Halo sahabat sangkuti Kembali lagi bersama mimin tentunya akan memberikan pengetahuan baru, kali ini mimin akan membahas terkait bagaiman cara membuat maggot sampah organik. Maggot merupakan larva yang berasal dari lalat Black Soldier Fly (BSF). BSF dikenal sebagai lalat tentara yang memiliki tubuh lebih Panjang dan besar. Walaupun maggot berasal dari lalat akan tetapi maggot tidak menularkan bakteri, penyakit, ataupun kuman pada manusia. Akan tetapi maggot bermanfaat secara ekologis dalam proses dekomposisi bahan organik. Manfaat dalam budidaya maggot dijadikan sebagai salah satu bahan pakan alami. Kandungan protein yang dimiliki tubuh maggot cukup tinggi mencapai 41-42% sehingga hal ini membuat maggot dijadikan alternatif pakan lainnya. Maggot memiliki siklus hidup yang sangat singkat atau pendek yaitu sekitar 45 hari. Lalat BSF betina akan bertelur sekitar 206-639 telur sekaligus.

membuat maggot sampah organik

Sampah organik memiliki pengertian merupakan bahan sisa atau limbah yang berasal dari bahan alami yang dapat dengan mudah terurai seperti daun kering, sayur-sayuran atau buah-buahan yang telah layu, hewan dan sebagainya.

membuat maggot sampah organik

Sampah organik jika tidak ada pengolahan atau penanggulangan yang baik maka akan semakin menumpuk dan berdampak serius terhadap lingkungan serta Kesehatan bagi masyarakat. Hal ini membuat salah satu cara baru terkait penanggulangan sampah  agar tidak menumpuk yaitu dengan memanfaatkan maggot. Maggot sendiri mengonsumsi limbah organik seperti limbah sayuran dan buah-buahan. Sehingga maggot sendiri dapat mereduksi sampah organik. Dikatakan bahwa 10.000 maggot dapat mengonsumsi sampah organik sebanyak 1 Kg dalam waktu 24 jam.

Berikut merupakan Langkah-langkah yang harus dilakukan dalam pembuatannya:

  • Persiapan alat dan bahan

Ember/wadah

Air secukupnya

EM4 atau Yakult

Kantong plastic

Royco atau penyedap masakan

Gula pasir dan dedak

  • Pembuatan wadah maggot yaitu dapat menggunakan bahan plastic atau kayu bahkan ada yang membuat dari bangunan yang disemen untuk skala yang besar.
  • Pencacahan sampah organik yang telah dikumpulkan, sampah organik yang biasa digunakan adalah buah-buah, sayur-sayuran, ampas kelapa, dan lain sebagainya.
  • Sampah organik yang telah dicacah dimasukan kedalam wadah yang digunakan untuk budidaya maggot. Pemasukan sampah pada wadah tidak boleh dipadatkan jadi dibiarkan saja agar struktur sampah organik berongga.
  • Wadah untuk budidaya maggot yang telah di isi cacahan sampah organik ditutup dengan kain yang berpori dan wadah tersebut diletakan ditempat yang lembab serta terhindar dari sinar matahari secara langsung.
  • Wadah yang telah ditutup tersebut dilakukan pengecekan secara berkala setiap hari. Hal ini dilakukan untuk memastikan volume sampah organik yang dicacah berkurang.
  • Maggot yang sudah besar selanjutnya di pindahkan ke wadah lainnya. Cara pemisahan maggot dari sisa sampah ini yaitu dengan menggunakan mesin ayak. Sebagian maggot dapat di jadikan pakan dan sebagiannya lagi dapat dibudidayakan.

Pengolahan maggot dari sampah organik memberikan dampak positif dalam mengurangi tumpukan sampah rumah tangga, yaitu dapat menjaga kebersihan dan Kesehatan lingkungan. Selain itu pemanfaatan sampah organik dengan menggunakan maggot dapat menambah penghasilan karena sisa media sampah organik yang menjadi tempat tumbuh maggot menghasilkan pupuk organik.

Waah bagaimana sahabat sangkuti menarik bukan terkait artikel ini, ternyata manfaat maggot ini sangat membantu untuk kehidupan ya sahabat sangkuti. Salam sukses sahabat sangkuti!

Baca Juga: Cara Mudah Budidaya Lele Di Akuarium

Nilai Kualitas Konten

About raniaudona

CEK JUGA ARTIKEL INI :

Bibit Ikan Gurame, Langkah Budidayanya?

Halo sahabat sangkuti Kembali lagi bersama mimin yang tentunya akan memberikan pengetahuan baru, kali ini …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

error: Content is protected !!
Chat Kami
1
Terima kasih 😀🙏🏻

Silahkan diskusikan kepada kami tentang budidaya ikan, kolam terpal dan perlengkapan perikanan budidaya lainnya. Kami siap membantu anda 😊😊

Oh iya, Kami hari ini sedang ada promo pelatihan budidaya online hanya 100ribuan berisi 60 video tutorial. 👍